
Dalam rangka menyiapkan mahasiswa dalam COALESCE (Conference on Applied Linguistics Focusing on Education), EDSA IAIN Syekh Nurjati Cirebon menyelenggarakan wrokshop sehari terkait penulisan artikel ilmiah. Workshop tersebut akan diselenggarakan pada tanggal 25 Juli 2018, bertempat di gedung Tadris Bahasa Inggris.
Sebagai pengisi materi workshop, EDSA mengundang Wakhid Nashruddin, M.Pd. (Kandidat Ph.D di Charles Darwin University) untuk dapat membekali para mahasiswa TBI dalam penulisan artikel ilmiah. Semoga acara tersebut dapat berjalan dengan baik.