Nabila Elok Hasbiyah, mahasiswa semester 8 TBI IAIN Syekh Nurjati Cirebon menjadi salah satu peserta di acara Voice of Ramadhan Global TV. Nabila tampil pada acara tersebut dan disiarkan pada tanggal 23 April 2021 pukul 15.00 WIB.
Nabila memang dikenal memiliki bakat menyanyi yang bagus dan sering mengikuti berbagai perlombaan. Tidak mengherankan jika diakemudian bisa tampil di acara Voice of Ramadhan Global TV. Pada saat membawakan lagu, para dewan juri yang teridiri dari Pasha Ungu, Iis Dahlia dan Ustadz Erick Yusuf serta bintang tamu Sulis terpukau dengan penampilan Nabila yang menyanyikan lagu konta santri. Mereka mengatakan bahwa penampilan Nabila sangat bagus dan menjiwai lagu tersebut. Tidak mengherankan jika kemudian Nabila lolos masuk kebabak selanjutnya.
Dalam kesempatan ini orang tua Nabila juga diundang untuk hadir dan bernyanyi Bersama. Ternyata bakat menyanyi Nabila sudah diturunkan dari Ibundanya yang juga seorang penyanyi dan ayahandanya yang seorang pemain musik gambus.Prestasi ini tentu saja sangat membanggakan banyak pihak karena Nabila Sudah bekerja keras untuk bisa lolos audisi dan bisa tampil dipanggung Voice of Ramadhan Global TV.