Akreditasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Raih Predikat “Baik Sekali” berdasarkan sk lamdik nomor 1687/SK/LAMDIK/Ak/S/X/2024
Cirebon, 1 November 2024 – Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Islam Siber Syekh Nurjati berhasil meraih akreditasi dengan predikat “Baik Sekali” dari Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK). Prestasi ini diraih berkat kerja sama tim yang solid antara dosen, ketua jurusan, sekretaris jurusan, dan seluruh staf.
Proses asesmen lapangan yang dilakukan oleh tim asesor, yaitu Prof. Dr. Phil. Saiful Akmal, S.Pd.I., M.A., dan Dr. Rismiyanto, S.S., M.Pd., berlangsung dengan lancar dan komprehensif. Kedua asesor memberikan masukan berharga serta rekomendasi konstruktif untuk pengembangan program studi di masa depan.
Capaian ini juga didukung oleh peran penting Ketua Jurusan Pendidikan Bahasa Inggris beserta Sekretaris Jurusan, yang terus mengoordinasikan kegiatan peningkatan mutu pendidikan bersama para dosen. Upaya bersama ini mencakup peningkatan kurikulum, pembaruan fasilitas pembelajaran, serta peningkatan kualitas layanan akademik. Dukungan dan dedikasi seluruh pihak ini membuahkan hasil yang positif dalam proses akreditasi.
Pihak universitas berharap bahwa hasil evaluasi ini akan menjadi pijakan dalam upaya pengembangan berkelanjutan, sehingga program studi dapat terus berkontribusi dalam mencetak lulusan yang berkualitas dan berdaya saing global.